SOC (Security Operation Center) Si Defender Tangguh

Teman teman pecinta keamanan siber sudah familiar dengan beberapa role defensive, salah satunya SOC (Security Operation Center). Bahkan di era digital yang semakin canggih, tantangan keamanan informasi semakin kompleks dan memerlukan pendekatan yang proaktif. Inilah tempat di mana Security Operations Center (SOC) menjadi garda terdepan dalam melindungi organisasi dari ancaman digital yang terus berkembang.Tugas soc sendiri adalah melakukan monitoring, deteksi, hingga melakukan respon insiden jika terjadinya suatu serangan.

Baca Juga:
1. Sebuah Jawaban Apa Itu Blue Team
2. Webinar Security Operations Center (SOC) by Kamsib
3. Forensik Digital! Serunya Menjelajahi DFIR

Peran Utama SOC

1. Pemantauan Aktivitas

Tim SOC secara terus-menerus memantau aktivitas jaringan dan sistem untuk mendeteksi anomali atau tanda-tanda potensial serangan. Ini mencakup pemantauan log, lalu lintas jaringan, dan perangkat lunak keamanan.

2. Deteksi Ancaman

Ketika ada indikasi ancaman, SOC menggunakan alat dan teknologi canggih, seperti sistem deteksi intrusi (IDS) dan sistem manajemen keamanan informasi (SIEM), untuk mengidentifikasi ancaman dengan lebih detail.

3. Analisis dan Investigasi

Tim SOC menganalisis ancaman yang terdeteksi untuk memahami bagaimana mereka beroperasi dan mengidentifikasi sumber ancaman. Ini membantu dalam merancang tindakan tanggap yang sesuai.

4. Respon Terhadap Ancaman

SOC merumuskan dan melaksanakan tindakan tanggap yang diperlukan untuk menghentikan serangan dan memulihkan keamanan sistem. Ini termasuk isolasi sistem yang terinfeksi atau rentan, perbaikan kerentanan, dan pemulihan data.

5. Pemantauan Kepatuhan (Policy)

SOC (Security Operation Center) juga memantau dan memastikan bahwa organisasi mematuhi peraturan dan kebijakan keamanan yang berlaku, seperti GDPR, HIPAA, atau standar industri lainnya.

Kursus Kamsib – Fundamental SOC Analyst

Kehadiran SOC di Era Digital

Kehadiran SOC (Security Operation Center) di era sekarang menjadi tombak ukur terhadap salah satu faktor keamanan di suatu instansi atau perusahaan. Dan di era digital yang sudah semakin maju, justru semakin banyak metode serangan dan celah keamanan yang akan muncul terus-menerus. Maka salah satu solusi dari keadaan digital/cyber yang kompleks, ancaman semakin besar, kurangnya privasi data adalah dengan membentuk tim satuan khusus yaitu SOC. Apalagi semakin banyak standar dan regulasi yang harus kita penuhi, maka SOC bukan lagi tambahan, melainkan kebutuhan dan keharusan bagi setiap instansi atau perusahaan.

Leave a Reply